18 April 2014

Cerita Seorang Lelaki dan Empat Orang Istrinya


Sore ini ketika aku menelepon ibuku tersayang di Indonesia...Beliau bercerita pada ku tentang apa yang baru saja beliau dapat dari pelatihan yang sedang dijalani saat ini. Cerita yang diberikan oleh seorang pemateri tentang hidup dan cerita ini berjudul...



Lelaki dan Empat Istrinya

Suatu ketika ada seorang lelaki yang memiliki empat orang istri.
Dia sangat mencintai istri yang ke-empat sehingga dia memberikan segala yang istri ke-4 nya minta seperti harta, mobil, baju, rumah, dan lain sebagainya.
Dia juga mencintai istri ke-3 nya yang selalu mencintainya sepenuh hati.
Dia juga sangat mencintai istri yang ke-2 karena dia selalu mendukung apa yang dia lakukan.
Tapi...dia tidak mencintai istri pertamanya. Tidak diberikan apapun yang dibutuhkan sehingga istrinya itu kering kerontang. Tapi istrinya ini saaanggaaattt mencintainya.
Lalu... ajal hampir datang kepada sang lelaki yang terkapar ini.
Dia bertanya kepada semua istrinya... "apakah kalian mau ketika aku mati, kalian ikut bersama ku dalam kematian juga?"
Tidak ada seorang pun dari istri-istrinya yang mau melainkan istri pertama.
Istri pertama nya berkata "Terntu saja aku mau. Aku selalu mencintai mu bahkan aku mau ikut ke liang kuburmu."
Sang lelaki begitu sedih. Dia baru sadar istri pertamanya kering kerontang seperti tidak terurus padahal hanya dia yang mau ikut dengannya ke liang lahat.
Siapakah istri-istri itu sebenarnya?

Istri Ke-4 adalah Raga
Istri ke-3 adalah Harta
Istri ke-2 adalah Keluarga
dan...
Istri ke-1 adalah Jiwa

Makna dari cerita ini adalah... bahwa ketika kita meninggal yang kita bawa hanyalah Jiwa kita. Jika kita tidak memberi Jiwa kita makanan berupa rohani yang indah... apa yang akan terjadi? Jiwa yang kita bawa adalah jiwa yang kurus kering dan tidak berisi.

Cara memberi makan Jiwa kita adalah dengan menjadi orang yang pandai bersyukur atas segala karunia yang Allah berikan kepada kita. Terkadang kita lupa bersyukur dan hanya bisa meminta serta mengeluh.

Ibuku memberikan pesan padaku dan juga adik-adikku untuk selalu menjadi orang yang pandai bersyukur.

Tiap selesai shalat, duduklah barang 5 menit dan ambil hal-hal positif yang kita miliki dan kita dapat selama ini. Lalu ucapkan Alhamdulillah...
Hal-hal kecil seprti Alhamdulillah aku tidak cacat...Alhamdulillah keluarga ku adalah keluarga yang baik... Alhamdulillah aku bisa sekolah... Alhamdulillah aku bisa berjalan... Alhamdulillah aku punya buku... dan lain sebagainya...
Karena mungkin kita lupa bahwa masih ada ornag lain yang tidak memiliki apa yang kita memiliki...

Setelah itu mohon ampun kepada Allah setiap hari atas dosa-dosa yang telah kita jalani baik kita sadar melakukannya ataupun tidak.

Setelah baru minta kepada Allah yang kita inginkan....

Kalau kata ibuku...biasanya kita lupa urutannya... meminta dulu baru mohon ampun. Seperti na tidak etis seperti itu dihadapan Allah, bukan?

Alhamdulillah hari ini otakku dan hatiku menjadi sedikit lebih terang karena ibuku memberikan cerita ini sehingga aku bisa belajar untuk lebih bersyukur lagi...

Alhamdulillah... Bismillahirrahmanirrahim....
Intan Web Developer

A Wife and PhD candidate to-be in National Taiwan University of Science and Technology. Dreamer, Writer, Traveller, and Tech Addict. Like to travel everywhere and experience anything.

No comments:

Post a Comment

Anda bisa memasukkan komentar tentang postingan di sini...Terima Kasih ^.^